Kiperbola - Prediksi Indonesia vs Laos 28 November 2014. Peluang Indonesia untuk lolos ke babak semifinal memang sangat kecil. Namun bukan berarti skuad garuda harus menyerah begitu saja di Piala AFF 2014 ini. Pertandingan terakhir di grup A, Indonesia akan menghadapi Laos yang saat ini menduduki posisi paling buncit usai mengalami dua kali kekalahan. Setelah takluk 1-4 dari Filipina, Laos kembali dihajar Vietnam tiga gol tanpa balas. Sedangkan Indonesia sendiri berhasil menahan imbang 2-2 Vietnam pada pertandingan perdana. Namun pada laga kedua Firman Utina cs hancur lebur diberondong Filipina dengan gelontoran empat gol.
Indonesia bisa saja lolos ke fase knock out dengan catatan harus mengalahkan Laos 7-0, itupun kalau Vietnam kalah dari Filipina. Namun bila keduanya hanya bermain imbang, anak-anak asuh Alfred riedl harus angkat koper lebih awal. Situasi ini memang begitu menyukitkan Firman Utina cs. Dan memang bila harus tersingkir setidaknya Indonesia bisa memenangkan pertandingan di laga terakhir. Untuk itu laga Indonesia vs Filipina diprediksi akan berlangsung sengit sejak menit awal pertandingan. Komposisi tim terbaik sudah pasti akan diturunkan oleh kedua pelatih.
Di skuad merah putih, Riedl kemungkinan kemungkinan akan mencoba pemain yang belum pernah sekalipun diturunkan diajang ini. Evan Dimas, Ramdani Lestaluhu, Victor Igbonefo, Hariono, I Made Wirawan dimungkinkan untuk bermain sejak menit awal laga.Para pemain ini sebenarnya memiliki kualitas yang setara dengan para pemain yang diturunkan sebagai starter dalam dua pertandingan sebelumnya. Hanya saja mereka belum diberikan kesempatan bermain oleh Riedl. Sementara itu Sergio Van Dijk dan Riski Pora dipastikan absen pada laga Indonesia vs Laos karena mengalami cedera.
Di lain disisi Laos yang telah kalah dua kali berturut-turut menganggap kualitas tim nya masih dibawah Indonesia. Bahkan sag pelatih David Booth merendah kalau anak-anak asuhnya tidak percaya diri menghadapi Firman Utina cs. Namun bukan berarti mereka akan menyerah begitu saja. Laos akan bermain habis-habisan di laga pamungkas nanti. Minimnya pemain berkualitas memang menyulitkan Booth untuk melakukan rotasi pemain. Sehingga para pemain yang akan diturunkan kemungkinan besar tidak berbeda jauh dengan dua laga sebelumnya.
Pertandingan Piala AFF 2014 grup A antara Indonesia vs Laos akan diselenggarakan di Hang Day Stadium, Hanoi jum'at (28/11). Laga iini akan disiarkan langsung oleh RCTI pukul 19.00 WIB. Untuk anda yang ingin mengetahui jadwal pertandingan sepakbola selengkapnya silahkan baca Jadwal Sepakbola Televisi 28-30 November 2014.