Kiperbola - Prediksi Manchester City vs Tottenham 24 November 2013.
The Citizens akan menjamu Tottenham Hotspur pada laga ke 12 Liga
Premier Inggris di Etihad Stadium. Dua klub merupakan tim yang paling
royal dalam pembelian pemain musim ini. Total City sudah mengeluarkan
116 juta pound untuk transfer musim panas lalu. Sedangan Tottenham
justru lebih banyak 2 juta pound.Tak heran dengan pembelian sebesar itu
baik City maupun Tottenham mempunyai skuad yang berisikan pemain dengan
kualitas diatas rata-rata.
Meski
demikian langkah pasukan Manuel Pellegrini dan Andre Villas Boas belum
mampu menembus posisi empat besar. Manchester City terdampar diperingkat
kedelapan dengan poin 20. Sedangkan Tottenham berada satu tingkat
diatasnya dengan poin 19. Ini membuktikan bahwa dukungan dana financial
yang besar tidak menjamin performa diatas lapangan. Pada laga Manchester City vs Tottenham
nanti Pellegrini akan mengandalkan duet Sergio Aguero dan Alvaro
Negredo. Kedua striker ini terlihat semakin padu dalam menjebol
pertahanan lawan.
Dilini
tengah Yaya Toure dan Fernandinho akan menjadi penyeimbang dalam
menyerang maupun bertahan. Sedangkan David Silva dan Samir Nasri akan
beroperasi sebagai gelandang serang untuk mendukung pergerakan lini
depan. Di lini belakang, absennya Vincent Kompany yang masih terbelit
cedera akan digantikan oleh Martin Demichelis. Bersama Nastasic
Demichelis diharapkan dapat meredam pergerakan Roberto Soldado dan Erik
Lamela.
Musim
ini Tottenham memang seolah mendapatkan durian runtuh usia menjual
Gareth Bale dengan harga mahal. Hasil penjualan tersebut dipergunakan
untuk membeli tujuh pemain termasuk Roberto Soldado yang didatangkan
dari Valencia. Selain itu Paulinho yang dibeli dari Corinthians saat ini
telah menjadi pilihan utama AVB. Namun dari sisi produktifitas Soldado
dan kawan-kawan terbilang sangat rendah. Dalam 11 laga Tottenham hanya
mampu mencetak 9 gol.
Sayang
laga big match Manchester City vs Tottenham ini tidak ditayangkan di
televisi nasional. Namun sobat kiperbola dapat menyaksikannya di beIN
Sport 1 dan 3. Untuk klasemen sementara EPL sobat kiperbola dapat baca
selengkapnyan di Klasemen Liga Inggris 2013/2014 Terbaru.