Home » » Hasil Skor Manchester United vs Stoke City 26 Oktober 2013

Hasil Skor Manchester United vs Stoke City 26 Oktober 2013

Kiperbola - Hasil Skor Manchester United vs Stoke City 26 Oktober 2013. Sempat kesulitan diawal MU akhirnya sukses menaklukkan Stoke City 3-2 di Old Trafford. Bermain dikandang sendiri Manchester United langsung menggebrak pertahanan Stoke City Tom Cleverly, Shinji Kagawa dan Luiz Nani yang beroperasi di lini tengah begitu aktif melakukan tekanan untuk memberikan bola kepada duet striker mereka Robin Van Persie dan Wayne Rooney. Namun tanpa di duga sebuah serangan balik cepat dari sisi kanan pertahanan MU, berhasil dimanfaatkan dengan sempurna oleh Petr Crouch. Sontekannya meski sempat di tepis oleh De Gea, langsung disambar kembali untuk menjadikan tim tamu unggul 0-1 pada menit ke 4.

Tersentak dengan gol cepat ini, MU terus mengurung pertahanan Stoke City. Ketangguhan lini belakang pasukan Mark Hughes benar-benar diuji oleh serangan beruntun The Red Devils. Meskipun begitu Stoke City masih memberikan serangan balik yang berbahaya. Beruntung De Gea tampil sigap dengan mematahkan serangan tim tamu. Kedua sayap Stoke bermain begitu efektif setiap kali mendapatkan kesempatan. Gol yang ditunggu oleh publik Old Trafford akhirnya datang juga. Robin Van Persie menciptakan gol pada menit ke 43. Berawal dari umpan crosing Luiz Nani dari sisi kiri pertahanan Stoke, bola disundul oleh Wayne Rooney. Sempat ditepis oleh Asmir Begovic, bola rebound langsung disambar oleh Robin Van Persie. Skor Manchester United vs Stoke City 1-1.

Kedudukan imbang 1-1 hanya bertahan dua menit. Sebuah pelanggaran yang dilakukan bek MU didekat area penalti membuat wasit memberikan tendangan bebas untuk tim tamu. Peluang ini tak disia-siakan oleh Arnautovic yang menjadi eksekutor. Tendangan bebasnya melewati pagar betis dan masuk ke gawang MU meski sempat ditepis oleh De Gea. Manchester United harus tertinggal 1-2 oleh Stoke City hingga akhir babak pertama.

Permainan cepat MU terus berlanjut pada babak kedua. Namun berkali-kali peluang MU selalu dapat dipatahkan oleh lini belakang Stoke City. Pada babak kedua ini Moyes memasukkan Januzaj dan Javier Hernandez untuk mempertajam lini serang. Keputusan Moyes ini terbukti tepat. Pada menit ke 78 Wayne Rooney berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui sundulan ke tiang jauh memanfaatkan umpan tendangan pojok. Dua menit kemudian MU berbalik unggul. Sebuah serangan dari sayap kiri, Patrice Evra melepaskan umpan crossing yang langsung disambut dengan tandukan oleh Hernandez. Skor Manchester United 3-2.

Dominasi MU membuat Stoke City kesulitan untuk melakukan balasan. Lima menit waktu tambahan yang diberikan waktu tidak mampu dimanfaatkan tim tamu untuk menyamakan kedudukan. Untuk posisi klasemen terakhir sobat kiperbola bisa baca selengkapnya di Klasemen Liga Inggris 2013/2014 Terbaru.